Gawai hampir selalu menemani kita kapan pun dan di mana pun kita berada. Gawai membuat yang jauh jadi dekat, yang dekat jadi jauh. Gawai mengubah kebersamaan jadi kesendirian, kesendirian jadi kebersamaan. Gawai menyulap yang nyata jadi maya, yang maya jadi nyata, bahkan yang benar jadi palsu, dan yang palsu jadi benar. Gawai menyalurkan arus informasi laksana tsunami, yang membuat kita bingung…